Salah satu ‘hobi’ Departemen Pariwisata Korea adalah membuat festival. Segala potensi yang mereka punya dioptimalkan dan kadang hal yang sepertinya tidak terlalu penting pun bisa jadi menarik. Kali ini saya dan beberapa teman ASEAN dan Korea jalan-jalan (dan sebagian benar-benar berniat belanja) ke Geumsan Ginseng Festival (금산 인삼 축제) di Geumsan yang dapat ditempuh sekitar satu jam dari Daejeon atau dua setengah jam dari Seoul.
Ginseng merupakan salah satu ciri khas Korea. Tapi berhubung saya bukan penggemar ginseng, pada awalnya saya enggan untuk ikut ke festival ini. Yang ada di bayangan saya, di festival ini semuanya berbau ginseng dan saya hanya lelah berputar-putar di festival tanpa ada niat untuk membeli apapun. Karena peer pressure alias dorongan teman-teman, saya akhirnya ikut juga dan 100% tidak menyesal! Mau tahu kenapa?